Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Program Supervisi PAUD/TK Tahun Ajaran Baru

Contoh Program Supervisi PAUD/TK ini merupakan file terbaru yang akan saya bagikan dalam kesempatan kali ini khsuusnya untuk Kepala Sekolah dalam mensupervisi guru dilembaga tersebut. Salah satu peran pemimpin sekolah adalah sebagai supervisor yang harus mengawasi, mengontrol, dan menilai Guru/ Pendidik untuk meningkatkan kualitas pendidik. Dalam Program Supervisi ini sudah tersedia Instrumen Supervisi dan Jadwal Supervisi.


Selain itu juga file ini saya bagikan untuk memenuhi Bukti Fisik Akreditasi PAUD/TK Standar Pengelolaan khususnya poin 6.4 tentang Pengawasan, Sub Poin 6.4.1 tentang Penjadwalan, Sub Sub Poin 6.4.2 tentang Pelaporan.

 Program Kerja atau Rencana Kerja Supervisi Akademik jenjang PAUD Tahun Pelajaran 2019/2020 akan kami bagikan mengingat pentingnya kegiatan ini sebagai evaluasi perbaikan dan meningkatkan mutu pendidikan terutama GTK.

Secara etimologis, istilah Supervisi diambil dari perkataan bahasa inggris supervision artinya pengawasan di bidang pendidikan. Ditinjau sisi morfologisnya, supervisi dapat dijelaskan menurut bentuk kata. Supervisi terdiri dari dua kata, yakni super berarti atas, lebih, visi berarti lihat, titik, awasi.

Supervisor atau pengawas dianggap jabatan yang secara ideal diduduki oleh seseorang yang mempunyai keahlian di bidangnya. Kelebihan dan keunggulan bukan saja dari segi kedudukan, melainkan pula dari segi skiil yang dipunyainya. Menurut Willes (1987), supervisi adalah bantuan untuk mengembangkan situasi belajar yang lebih baik. Konsep supervisi modern dirumuskan oleh Willes (1987) sebagai berikut. “Supervision is assistance in the development of better teaching learning situation”.

Supervisi adalah bantuan dalam pengembangan situasi pembelajaran yang baik. Rumusan ini mengisyaratkan bahwa layanan supervisi meliputi keseluruhan situasi belajar mengajar (goal, material, technique, method, teacher, student, and environment). Situasi belajar inilah yang seharusnya diperbaiki dan ditingkatkan melalui layanan kegiatan supervisi. Dengan demikian, layanan supervisi tersebut mencakup seluruh aspek dari penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran.

Program Supervisi PAUD 2019/ 2020

Adapun Program Supervisi yang kami bagikan untuk jenjang PAUD sederajat diantaranya :

Program dan Rekapitulasi Supervisi
Supervisi adminitrasi penilaian Pembelajaran
Supervisi Administrasi Perencanaan Pembelajaran
Supervisi Kegiatan Pembelajaran
Instrumen Supervisi Administrasi Pengelolaan Kelas

Tidak banyak yang akan kami jelaskan disini atau di uraikan disini, lebih jelas, simak saja preview filenya berikut ini supaya makin yakin dan jelas.

PROGRAM DAN REKAPITULAISI SUPERVISI [Download]
SUPERVISI ADMINISTRASI PENILAIAN PEMBELAJARAN [Download]
SUPERVISI ADMINISTRASI PERENCANAAN PEMBELAJARAN [Download]
SUPERVISI KEGIATAN PEMBELAJARAN [Download]
INSTRUMEN SUPERVISI ADMINISTRASI KELAS [Download]

Setiap pelaksanaan dari pada program pendidikan memerlukan adanya pengawasan atau supervisi. Pengawasan bertanggung jawab tentang efektifitas dari program yang direncanakan. Oleh karena itu, supervisi haruslah meneliti ada atau tidaknya kondisi-kondisi yang akan memungkinkan tercapainya tujuan-tujuan pendidikan.

Post a Comment for "Contoh Program Supervisi PAUD/TK Tahun Ajaran Baru"